You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudinhub Jaktim Pasang Guard Rail Sepanjang 512 Meter
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Pagar Besi Pembatas Jalan Sepanjang 512 Meter Dipasang di Jaktim

Sudin Perhubungan Jakarta Timur telah menyelesaikan pemasangan guard rail atau pagar besi pembatas jalan di tahun 2019. Panjang guard rail yang terpasang itu mencapai 512 meter atau 152 lempengan besi.

Tahun 2019 kita memasang pagar besi pembatas jalan sepanjang 512 meter atau 152 lempengan besi,

Kasi Lalu Lintas Sudin Perhubungan Jakarta Timur, Andreas Eman mengatakan, pemasangan pagar besi pembatas jalan ini tersebar di 10 kecamatan di Jakarta Timur. Lokasinya, di ruas jalan yang bersinggungan dengan kali, saluran irigasi, maupun saluran penghubung.

392 Meter Pagar Pengaman Jalan Sudah Terpasang di Jaktim

Pemasangan ini dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengendara. Ini juga sebagai tindak lanjut dari aspirasi warga yang disampaikan melalui Musrenbang.

"Tahun 2019 kita memasang pagar besi pembatas jalan sepanjang 512 meter atau 152 lempengan besi," ujar Andreas, Jumat (25/10).

Adapun lokasi pemasangan pagar besi pembatas jalan itu antara lain di Jl Dermaga Raya Kecamatan Duren Sawit. Kemudian Jl Tambun Rengas, Jl Balai Rakyat, Kecamatan Cakung. Lalu, di Jl Bangunan Timur, Rawamangun, Kecamatan Pulogadung.

"Setiap titik jumlahnya bervariasi ada yang 44 meter, 30 meter, 20 meter, 70 meter atau disesuaikan dengan kondisi di lapangan," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15375 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3229 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2363 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1735 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1423 personFakhrizal Fakhri
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2025 All Rights Reserved

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik